Rabu, 4 Maret 2020, Yayasan Peduli Kemanusiaan (YPK) bersama Kelihan Banjar Dinas Bungaya, Kader Desa Siaga, dan Yowana Gema Santi mengadakan kegiatan kunjungan atau home visit ke warga disabilitas di lingkungan Kaja Kangin yakni : Bapak Made Rantau (Lumpuh), Bapak Made Pasek Suardana (Pasca Stroke), Ibu Tangkas (Kaki pincang akibat Polio), dan Bapak Nyoman Yasa (Stroke). Pada kesempatan tersebut YPK memberikan penanganan fisioterapi secara gratis. Sebelumnya YPK juga mengadakan kegiatan pelayanan fisioterapi di Balai Desa. Bagi warga Desa Akah dan sekitarnya yang memiliki keluhan fisik seperti cacat fisik, rematik, asam urat, dan sebagainya bisa datang atau hadir ke Balai Desa Akah setiap hari Rabu dari jam 9 sampai 11 siang. Pelayanan fisioterapi tidak dipungut biaya atau bersifat gratis.