SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA AKAH KECAMATAN KLUNGKUNG KABUPATEN KLUNGKUNG PROVINSI BALI

Artikel

Profil Masyarakat Desa

07 Agustus 2018 11:13:36  NYOMAN SUHARTE  581 Kali Dibaca 

Jumlah penduduk Desa Daup  berdasarkan hasil sensus pada tahun 2014, adalah sebanyak 662jiwa, terdiri dari 330 jiwa penduduk laki-laki dan 332 jiwa penduduk perempuan, yang terdiri dari 182 KK. Sedangkan jumlah RTM sabanyak 12 RTM dengan 267 orang anggota keluarga.

Struktur penduduk menurut pendidikan menunjukkan kualitas sumber daya manusia yang dipunyai Desa Daup, yaitu yang berusia pada usia pendidikan dasar 7 tahun s/d 16 tahun (pendidikan sekolah dasar dan menengah)  yang belum pernah sekolah sedang mengikuti pendidikan dan sisanya  tidak bersekolah lagi.

Sedangkan yang berusia diatas 16 tahun  (diatas usia pendidikan dasar) yang belum pernah sekolah, sedang mengikuti pendidikan  dan sisanya  tidak bersekolah lagi, baik pada tingkat lanjutan dan perguruan tinggi. 

Struktur penduduk menurut agama menunjukkan sebagian besar penduduk Desa Daup beragama Hindu (100 %).

Seiring berjalannya waktu data hasil sensus tahun 2014 tentunya telah mengalami perubahan, dengan sistem SID ini data lebih mudah diperbarui dikarenakan telah kerjakan oleh sistem komputer. Silahkan klik menu data desa pada header bar pada web ini untuk mendapatkan tampilan data statistik per kategori. 

Data yang tampil adalah statistik yang didapatkan dari proses olah data dasar yang dilakukan secara offline di kantor desa secara rutin/harian. Data dasar di kantor desa diunggah ke dalam sistem online di website ini secara berkala. Silahkan hubungi kontak pemerintah desa untuk mendapatkan data dan informasi desa termutakhir.

Profil sosial masyarakat

Kebudayaan daerah Desa Daup tidak terlepas dan diwarnai oleh Agama Hindu dengan konsep “Tri Hita Karana” (hubungan yang selaras, seimbang dan erasi antara manusia dengan Tuhannya, manusia dengan manusia dan manusia dengan lingkungannya). Dalam aktivitas keseharian, masyarakat Desa Daup sangat taat dalam menjalankan kegiatan keagamaan. Pada peringatan hari besar Hindu dan Hari Piodalan di Pura Desa, penduduk Desa Daup kerap menggelar upacara peringatan hari besar keagamaan dan tradisi tersebut. Sebagian besar warga Desa Daup terafiliasi pada lembaga adat yaitu Desa Pakraman Daup.

Gelaran perayaan lain selalu dilakukan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Setiap masyarakat akan turut serta dan semangat  dalam acara peringatan tersebut.

Kelompok pemuda di Desa Daup yang tergabung dalam kelompok pegiat Karang Taruna menjadi aktor utama dalam banyak kegiatan desa. Kelompok ini aktif menggelar program kegiatan untuk isu demokrasi kepada warga, penguatan ekonomi produktif, pelatihan penanggulangan bencana, dan kampanye Gerakan Remaja Anti Narkoba dan Seks Bebas.

Permasalahan mendasar yang ada di Desa Daup adalah tidak imbangnya jumlah pencari kerja dengan jumlah lapangan kerja yang tersedia. Sekalipun jumlah pengangguran di Desa Daup hanya beberapa orang tetapi kebanyakan mereka bekerja di luar Desa. Jadi, perlu gerakan kembali ke Desa serta menarik sumber-sumber ekonomi ke desa agar pencari kerja tidak banyak tersedot ke luar Desa.

Profil Politik masyarakat

Masyarakat Desa Daup sudah mengenal sistem demokrasi, selain ikut aktif berpartisipasi dalam proses pemilihan Presiden dan Wakil Presiden pada tahun 2014 lalu, mereka juga ikut berpartisipasi dalam pemilihan Kepala Daerah atau proses pemilukada baik untuk memilih Gubernur dan Wakilnya, Bupati dan wakilnya hingga pada pemilihan Kepala Desa Daup.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Media Sosial

 Info Kesehatan Desa Akah

 whatsApp Center Desa Akah

 TPS 3R Akah Asri

 Komentar

 Peta Desa

 Statistik

 Sinergi Program

Prodeskel PPID Kabupaten Klungkung E-Surat
Map Tracker Smartdesa Update Status Covid Dinas kearsipan dan perpustakaan kabupaten klungkung

 Pemerintah Desa

 Arsip Artikel

13 Juli 2020 | 120.704 Kali
POSYANDU, BKB, BKL, KADER GIZI , KADER POLA ASUH ANAK DESA AKAH
09 September 2019 | 117.839 Kali
UNDANG-UNDANG NO 6 TAHUN 2014 TENTANG DESA
07 Agustus 2018 | 117.501 Kali
Profil Wilayah Desa Akah
11 Juli 2019 | 115.195 Kali
Sejarah Desa Akah
11 Juli 2019 | 114.287 Kali
Visi dan Misi
08 Juli 2019 | 113.500 Kali
Badan Permusyawaratan Desa
22 Juli 2020 | 93.713 Kali
KADER PEMBANGUNAN MANUSIA

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:780
    Kemarin:1.201
    Total Pengunjung:3.678.061
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.226.82.90
    Browser:Mozilla 5.0