Artikel
LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN BUMDESA ARTHA WIGULPHA
Musyawarah Desa, Penyampaian Laporan Pertanggungjawaban dan Pengunduran Diri Ketua Bumdes Artha Wigulpha.
Bertempat di Kantor Desa Akah, Bapak Perbekel Desa Akah menghadiri Musyawarah Desa dalam penyampaian Laporan Pertanggungjawaban Bumdes Artha Wigulpha dan penyerahan SHU sesuai AD ART Bumdes Artha Wigulpha. (15/6/2024).
Turut hadir dalam acara BPD Desa Akah beserta Anggota, Pengurus Bumdes Artha Wigulpha dan Perangkat Desa Akah.
Dalam kesempatan Ketua Bumdes Ni Komang Diantini menyampaikan pengunduran diri dari kepengurusan Bumdes Artha Wigulpha berkenaan dengan karir beliau.
Bapak Perbekel Desa Akah mengapresiasi dedikasi dan kontribusi yang telah diberikan oleh Ni Komang Diantini selama menjabat sebagai Ketua BUMDes. Sementara itu, berdasarkan hasil musyawarah Desa, mengangkat Ni Luh Tutik Yasmini sebagai Ketua Bumdes yang baru.
Kami ucapkan terimakasih kepada Ni Komang Diantini atas dedikasinya selama ini ikut dalam membangun desa dan kami ucapkan selamat kepada Ni Luh Tutik Yasmini sebagai Ketua Bumdes yang baru.